Kue Subuh Depok, Cemilan Andalan Pengganti Sarapan

Kue Subuh Depok

Kue subuh Depok, camilan andalan pengganti sarapan. Siapa nih di sini yang setiap pagi berburu kue subuh sebagai pengganti sarapan nasi. Kue subuh memang menjadi favorit bukan hanya bagi kalangan ibu-ibu, tapi juga jadi incaran semua anggota keluarga.

Kue-kue subuh biasanya sudah buka sejak pagi buta. Berburu sejak pagi bisa menjadi andalan untuk mendapatkan jajanan pasar yang lengkap. Harga murah dan pilihan kue beragam jadi andalan masyarakat untuk membeli camilan yang enak.

Kue-kue subuh identik dengan kumpulan para penjual kue jajanan pasar yang menyajikan kue-kue yang beragam dan murah harganya. Tidak hanya dinikmati untuk diri sendiri, banyak juga pelanggan yang ingin mengadakan acara dan membutuhkan banyak hidangan kue akan menjadikan pasar kue subuh sebagai ‘jawabannya’.

Kue yang dibuat secara rumahan dengan rasa lezat dan harga murah memang menjadi jawaban tepat jika ingin menyajikan banyak macam hidangan dalam jumlah besar. Mulai dari kue dadar gulung, kue lumpur dan berbagai macam kue lainnya bisa ditemukan di pasar kue subuh.

Berbagai macam kue subuh yang bisa kita temui dan menjadi favorit diantaranya:

1. Arem-arem Mie

Arem-arem dengan bahan dasar mie telur dengan isian ayam suwir yang gurih. Kreasi camilan anti bosan, pas dibuat di rumah.

2. Risol

Risol adalah jajanan tradisional dengan rasa gurih terdiri dari lapisan kulit yang terbuat dari adonan tepung cair didadar. Kemudian kulit diisi dengan bahan isian, digulung, dan dilapisi tepung roti sebelum digoreng.

3. Gorengan Tahu

Tahu Goreng Gorengan satu ini adalah tahu diberi isian campuran sayuran wortel, kol, dan taoge. Kemudian tahu dicelupkan ke dalam adonan tepung cair dan digoreng hingga garing.

4. Bakwan

Bakwan juga punya banyak nama, seperti bala bala, ote-ote, bikang doing, weci, dan pia-pia. Perbedaan nama bakwan, terkadang berpengaruh pada isian dan tekstur gorengan.

5. Pastel

Pastel juga merupakan jajanan tradisional yang terbuat dari tepung. Tepung dibuat menjadi adonan padat yang ditipiskan kemudian diberi isian dan dibentuk seperti kerang, dimasak dengan cara digoreng

Masih banyak lagi jenis-jenis kue yang bisa kalian dapatkan di kue subuh ini. Yang jelas kue subuh bisa menjadi pilihan untuk camilan pagi bersama keluarga.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *